Friday 14 November 2014

Kopi Itu Wajib Bagi Setiap Orang, Mengapa?

Memperingati Hari Diabetes Dunia 2014, the Institute for Scientific Information on Coffe di Swiss mengumpulkan sejumlah penelitian terkait tentang manfaat kafein bagi kesehatan seseorang. Dalam salahsatu penelitiannya memaparkan bahwa meminum tiga sampai empat cangkir kopi dalam sehari mampu mengurangi potensi terkena penyakit diabetes dibandingkan dengan yang jarang meminum kopi dalam kesehariannya.

Kopi


Penelitian yang melibatkan sekitar 70.000 wanita di negara Prancis yang rutin mengkonsumsi kopi saat makan siang diketahui tidak terkena diabetes. Jenis kopi yang disaring dan tanpa kafein memberikan manfaat dan perlindungan yang lebih baik dibandingkan dengan kopi yang direbus. Kopi juga dapat menhindarkan anda dari penyakit seperti stroke, hipertensi, jantung, kanker,  bahkan dapat mempengaruhi sensitivitas hormon insulin pada tubuh . Jadi mulailah konsumsi kopi dengan teratur tanpa gula berlebih agar anda tetap sehat.


No comments:

Post a Comment

Popular Posts